Jumat, 03 Desember 2010

Resensi : Endah N Rhesa – Look What We’ve Found












Resensi : Endah N Rhesa – Look What We’ve Found
Ini kali pertama guw nulis resensi album. Jadi, mohon maaf ya kalo ada kekurangan dalam teknik penilaian guw yang (mungkin) kadang subjektif. Okay let’s straight to the album.
Dilihat dari segi artwork dulu deh. Kalo ngeliat cover cd album ini, keliatan cukup progresif dari album sebelumnya. Kenapa guw bisa bilang gini? Ya, bisa dilihat dari permainan warna latar cover yang lebih berwarna, dan juga gambar yang lebih imajinatif dari Rhesa sendiri. Ini jelas dapat meningkatkan nilai jual albumnya yang punya nilai seni yang lumayan tinggi.
Langsung masuk ke kontennya aja nih, di track 1 ada “Monkey Song” yang suasananya seperti di suatu pulau yang damai, tetap dengan apa yang saya sebut ciri khas mereka berdua, yaitu “instrument minimalis”. Lanjut di track 2 “Remember Me” memberi nuansa santai dengan sedikit siulan di akhir lagu. Di track 3 “Midnight Sun”, dengan sentuhan (yang menurut saya) sedikit Ska dari strum guitar Endah, menyerukan suara persahabatan yang dinamis. “Kou Kou The Fisherman” di track 4 menceritakan tentang kehidupan Kou Kou yang cukup memotivasi dan menginspirasi. “Wish You Were Here” di track 5 membuat kita beranjak sedikit melankolis dari lagu sebelumnya yang cukup dinamis. Dan ini pun dilanjutkan di lagu “It’s Gone” di track 7, sebelumnya pun ada “Mirror Spell” yang nuansanya sedikit absurd.  “The King” di track 8 menjadi salah satu lagu yang bagus di album ini. Lalu, “Waiting” di track 9 menurut saya juga menjadi daya tarik di album ini. Dan di track 10 ada “Tuimbe(Let’s Sing) yang kembali memberi kekuatan di lagu ini, dan juga yang sudah kerap kali diputar di radio-radio. Benar-benar scat sing yang bagus.
 Overall, album ini lebih dinamis dari album Endah N Rhesa sebelumnya. Banyak nilai plus yang ditawarkan di album ini. Selain lagu-lagunya yang dinamis, cover-art album ini bagus untuk para  kolekstor album. Selain itu, harga album ini relative murah untuk ukuran cd album sekelasnya. So, let’s grab it fast guys :) (doc. adit)






Tidak ada komentar:

Posting Komentar